Home » » KEHENINGAN...!!

KEHENINGAN...!!

Written By cillasmartcorp on Rabu, 15 Februari 2012 | Rabu, Februari 15, 2012


Keadaan di dalam kesendirian untuk melihat diri sendiri dengan mengembangkan keakraban yang lebih mendalam dan lebih luas dengan "Sang Pencipta", hal inilah yang disebut dengan KEHENINGAN.. Keakraban yang diawali dengan pengenalan dan pemahaman akan diri sendiri kemudian mempercayai dan meyakini diri dalam membimbing diri sendiri. Melatih diri dengan penelusuran diri agar mencapai kearifan bawaan yang berada di dalam inti keberadaan diri yang paling dalam agar dapat berhubungan dengan seluruh realitas yang ada.

Keheningan, kesunyian, kesunyatan tercapai setelah melampui segala macam pengalaman yang menakutkan dalam kegelapan jiwa, pengalaman itu berupa ketakutan akan kehilangan, kematian begitu juga ketakutan melihat bayangan sendiri. Ketakutan itu justru terjadi karena takut melihat bayangan sendiri yang disebabkan oleh ego yang selalu ingin mendominasi. 
Takut melihat diri begitu penuh dengan dosa tumpul, jelek, penuh dengan kemunafikan sehingga kecemasan dan kebingungan selalu menjadi hantu dalam diri.

Keheningan bukanlah hal yang perlu ditakuti meskipun keheningan berada di dalam kegelapan yang paling kelam. Kegelapan sesungguhnya memberi sumbangan yang berharga untuk merasakan diri karena tidak lagi melihat apa yang ada di luar diri. Masuk ke dalam kegelapan sendiri dengan menghormati setiap perasaan secara mengkhusus sampai ke level sel-sel tubuh merupakan sarana untuk menyongsong revolusi perubahan total pada diri. Melewati proses ini, batin kembali di murnikan seperti muda kembali, penuh semangat untuk melihat kebenaran yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata. Filosofisnya "Habis gelap terbitlah terang". Orang bijak mengatakan "di mana lagi kalau bukan di kegelapan lampu dapat memancarkan sinarnya".

Di zaman ini banyak orang merasa tidak nyaman dengan kesunyian dan menggantikannya dengan keributan. Orang cenderung mencari hingar-bingar, mengejar-ngejar orang seksi sebagai koleksi, sampai mengkonsumsi obat-obatan terlarang sebagai pelarian. Penipuan-penipuan diri semacam ini sering membohongi diri sendiri dengan dalih segala macam yang akhirnya menyesatkan diri dalam hutan belantara kebingunan. Tidak berani melihat kenyataan hidup akibat dari kebodohan berupa kabut tebal kegelapan.

Kebanyakan orang takut dengan kesendirian, takut pada kesepian. Untuk menemukan diri sejati bukan justru di tempat yang penuh dengan hingar-bingar. Keheningan tidak dapat direkayasa dan tidak ditemukan dalam segala perdebatan maupun pertentangan bahwa yang ini benar yang itu salah. Keheningan tidak dapat diundang maupun dicari melalui pikiran begitu juga melalui perasaan-perasaan yang kacau maupun di tempat yang di huni oleh jiwa yang sedang tergoncang. Keheningan merupakan jalan kehidupan spritual yang berhubungan dengan ketuhanan secara harfiah dengan perasaan yang terpusat "manunggal" pada kesejatian diri. Hanya dalam keheninganlah orang dapat mengamati asal mula pikiran dan kehidupan bukan pada saat mencari, bertanya kesana-kemari maupun melalui bualan yang memboroskan waktu.

Pikiran yang masih sibuk walaupun berada di tempat yang sunyi tidak mengalami keheningan. Pikiran yang hening adalah pikiran yang telah terbebaskan dari segala keterkaitan (keinginan) untuk mendapatkan apapun. Ini bukan berarti tidak ada usaha melainkan sudah melampui segala usaha. Melampui segala usaha berarti usaha yang telah menyerahkan segalanya kepada kehendak Tuhan. Filosofisnya "Berusaha tanpa usaha". Orang bijak dan penekun kitab suci selalu berkata, "Terjadilah yang harus terjadi, Tuhanlah Yang Maha Tahu dan Maha Besar".

Orang yang tidak terikat sering kali terlihat acuh tak acuh atau tidak peduli. Sesungguhnya ketidakpeduliannya itulah letak kepeduliannya. Tetap tenang tidak tergoncang, tidak terikat dan tidak dapat dipengaruhi. Ia tidak peduli apa itu baik atau buruk, sukses atau gagal. Kepeduliannya hanya menyerahkan segala sesuatunya kepada kehendak Tuhan. Apapun yang terjadi kalau sudah kehendak Tuhan itulah yang terbaik. Ia telah menyadari bahwa manusia mempunyai tanggung jawab masing-masing dalam menempuh kehidupannya walaupun berjalan bersama-sama.

Keheningan merupakan pusat sumber hidup yang sesungguhnya. Sumber untuk pemurnian dan transformasi diri dengan melatih diri lewat kesadaran. Pemurnian diri adalah penyingkiran racun-racun kehidupan yang berupa emosi yang tak terkendali, pikiran-pikiran negatif, maupun hubungan-hubungan yang didominasi oleh ego.

Dipersembahkan Oleh : cillasmartcorp ~ Guyonane Wong Ndablek

Kentir01 Sobat sedang membaca artikel tentang KEHENINGAN...!! dan sobat bisa menemukan artikel KEHENINGAN...!! ini dengan url http://guyonsmart.blogspot.com/2012/02/keheningan.html?m=0, Sobat boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel KEHENINGAN...!! ini sangat bermanfaat bagi sobat semua, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya :
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Harap komentar tidak mengandung pornografi, atau kata-kata yang bersifat melecehkan, menghina, dan menyudutkan partai tertentu... eh salah...hehehe..Berikan komentar terbaikmu supaya anda bisa langsung masuk surga... oke coi... wkwkwkwwk

 
Support : BING | Google
Copyright © 2013. GUYONANE WONG NDABLEK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger