Nun jauh disana, di sebuak barak militer, terlihat seorang prajurit yang sedang bersedih, dia salah satu prajurit Perang Dunia I dan dia bersedih karena mendengar
berita bahwa sahabat karibnya gugur dalam medan pertempuran yang jauh dari
markas. Kemudian dengan keberanian yang tinggi dia bertekad untuk menjemput jenazah sahabatnya di medan pertempuran, dia meminta izin dari letnannya untuk diperbolehkan menjemput tubuh
sahabatnya yang gugur itu.
“Kamu boleh saja pergi,” kata Sang Letnan, “tetapi usahamu itu tidak
sepadan. Kawanmu sudah mati dan kamu malah bisa ikut mati di sana nanti, karena masih banyak musuh diluaran sana.”
Tanpa mempedulikan nasihat atasannya, prajurit muda itu tetap saja pergi.
Dengan perjuangan yang luar biasa, akhirnya dia berhasil menemukan sahabatnya.
Sembari memanggul mayat sang sahabat, ia pulang ke markas. Di tengah jalan,
ternyata prajurit muda itu sendiri tertembak dan terluka parah.
Di markas, Sang Letnan memeriksa keadaan prajurit yang terluka parah itu,
dengan sendu Sang Letnan berkata, “Sudah kubilang, usahamu akan percuma saja.
Sahabatmu sudah mati dan… kamu juga akan mati….”
“Tidak percuma, Pak.…” lirih prajurit muda itu.
“Apa maksudmu ‘tidak percuma’?” tanya Sang Letnan. “Sahabatmu sudah mati!”
“Tidak percuma, Pak,” jawab prajurit muda itu. “Ketika saya menemukannya,
dia masih hidup… dan dia sempat berkata, ‘Bud, aku tahu… kamu pasti datang….’”
Dalam hidup ini, suatu hal dianggap bernilai atau tidak bernilai sangatlah
tergantung dari bagaimana kita memandangnya. Pupuklah terus kebijaksanaan,
himpunlah keberanian, dan ikuti suara hati Anda; dengan demikian, Anda tidak
akan pernah menyesal di kemudian hari.
Dipersembahkan Oleh : cillasmartcorp ~ Guyonane Wong Ndablek
Sobat sedang membaca artikel tentang KEBERANIAN..!!! dan sobat bisa menemukan artikel KEBERANIAN..!!! ini dengan url http://guyonsmart.blogspot.com/2012/02/keberanian.html?m=0, Sobat boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel KEBERANIAN..!!! ini sangat bermanfaat bagi sobat semua, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya :
0 komentar:
Posting Komentar
Harap komentar tidak mengandung pornografi, atau kata-kata yang bersifat melecehkan, menghina, dan menyudutkan partai tertentu... eh salah...hehehe..Berikan komentar terbaikmu supaya anda bisa langsung masuk surga... oke coi... wkwkwkwwk